Jumat, 30 Agustus 2013

Aneka Ekspresi


 Nikon D3100 // FL 45mm // F Number 5.3 // SS 1/500s

Tarik Tambang anak-anak ini sekedar permainan saja tidak dilombakan, moment ini saya ambil karena menurut saya lucu saja melihat raut muka anak-anak yang sedang berusaha menarik keras tali tambang ini. terus ada senyum lebar ibu-ibu yang sedang menonton. bagus ya giginya..


Nikon D3100 // FL 26mm // F Number 4.2 // SS 1/640s

Persiapan perlombaan tarik tambang, kebetulan pada foto ini adalah tim jawara yang sedang "warming up", tim ini berisikan pemuda-pemuda yang tangguh, ada "Abah Una", Adi, Hatta, Ucup, dan lain-lain dah, saya lupa namanya, hehe

Nikon D3100 // FL 55mm // F Number 5.6 // SS 1/500s

Kegiatan tarik tambang ini diadakan dalam rangka memeriahkan HUT RI, Seluruh desa sekecamatan Pugaan diundang dalam kegiatan ini, Desa Halangan Vs Pegawai Puskesmas kebetulan dimenangkan oleh para Pegawai Puskesmas yang pada akhirnya menjadi juara kedua setelah di final dikalahkan oleh tim dari Desa Sei Rukam I.

Matahari Tenggelam

Nikon D3100 // FL 300mm // F Number 7.1 // SS 1/2000s

Belajar teknik birding eh malah SSnya terlalu cepat, foto ini saya rasa cukup menawan dengan kombinasi warna dari matahari yang jingga dipadu dengan warna gelap sebagai tanda bahwa siang akan segera berganti menjadi malam, seekor elang nampak terbang menyendiri, I'm alone I'm Happy.hehe



Nikon D3100 // FL 70mm // F Number 11 // SS 1/500s

Lokasi masih sama, Desa Tamunti Kecamatan Pugaan, Sebuah jembatan beton yang menghubungkan antara desa Tamunti dengan Desa Pampanan. Latar belakang senja yang membuat seakan-akan ada sebuah cerita yang tersirat dibalik foto ini menurut saya.



Nikon D3100 // FL 70mm // F Number 13 // SS 1/640s

Lokasi masih sama, Foto ini menurut saya adalah sebuah foto Siluet karena objek utamanya adalah beton-beton jembatan ini hanya nampak seperti bayangan saja, sebagai effect dari cahaya matahari senja yang dibelaknginya. 

Elementary School

Nikon D3100 // FL mm // F Number  // SS 1/ s

Hompilahom pimpah siapa hitam kalah,(+:


Nikon D3100 // FL 36mm // F Number 8 // SS 1/200s

Besar nanti aku mau jadi...?



Nikon D3100 // FL 55mm // F Number 8 // SS 1/200s

Masa yang paling indah adalah masa sekolah, tau deh sekolah yang mana ya yang paling indah, Sekolah di SD ini dulu dan lulus sekitar tahun 1999an, Pas saya jalan kesekolah ini ternyata ada anak-anak sedang bermain langsung aja saya jepret, foto yang ini si model kayanya bercita-cita jadi apa ya?. 

Pengantin

Nikon D3100 // FL 40mm // F Number 5.3 // SS 1/30 s

Pengantin yang ini teman saya Budiman Santoso, dari Tanjung, kemaren resepsi perkawinannya diadakan di "Gedung Juang" Tanjung. Kebetulan bawa kamera saya izin sama fotografer resminya budi buat ikutan. akhirnya jadilah foto yang satu ini. semoga langgeng ya bud, jadi keluarga yang bahagia dan semoga selalu diberkahi Allah,aamiin
Nikon D3100 // FL 46mm // F Number 5.3 // SS 1/60s

Nikon D3100 // FL 55mm // F Number 5.6 // SS 1/40s

Foto penganten yang baju merah ini saya ambil pada tanggal 17 Agustus 2013, sehabis pulang dari Apel 17 an di Kecamatan pugaan saya mampir dulu di acara perkawinan ini, karena niat sebelumnya moto prosesi apel tidak dapat, karena jadi peserta apel, di acara ini saya sempatkan moto dan jadilah foto ini. (Saya masih pemula jd hasilnya tidak sebagus yang pro).

Another Foto




Nikon D3100 // FL 18mm // F Number 3.5 // SS 1/800s

Nikon D3100 // FL 48mm // F Number 5.3 // SS 1/500s


Nikon D3100 // FL 40mm // F Number 5.3 // SS 1/13s



Nikon D3100 // FL 24mm // F Number 4 // SS 1/500s

Wikianimal

Nikon D3100 // FL 45mm // F Number 5.6 // SS 1/13s

Nikon D3100 // FL 55mm // F Number 5.6 // SS 1/1600s

Nikon D3100 // FL 55mm // F Number 5.6 // SS 1/1600s

Nikon D3100 // FL 55mm // F Number 11 // SS 1/30s

Silaturrahmi 05'








Ngumpul-ngumpul beberapa alumni MAN Kelua angkatan 2005 yang lalu, ternyata pola fikir kita semua sudah berubah, tidak ada lagi nyanyi-nyanyi sambil mukul meja, tak ada lagi lari-larian. bahkan deg-degan ketika bertemu orang yang pernah ditaksir pun tidak ada lagi.hehe (karena saya sudah punya istri. cie cie).

"Tujuh Belasan"




Setelah apel memperingati HUT RI 17 Agustus 2013 yang lalu saya sempatkan mengambil beberapa foto. Moment ini saya ketika seluruh peserta apel diundang ramah tamah oleh pak Camat. Semua peserta apel di undang ada dari PGRI, dari PUSKESMAS, Peg Kecamatan dll. yang baju loreng ini adalah sebuah ormas yang baru berdiri di Kecamatan Pugaan ini.

Aktifitas Pagi






Pagi-pagi ketika baru punya kamera saya iseng jalan ke sawah belakang rumah, sebelumnya saya mengira akan dapat beberapa sunrise saja, ternyata masyarakat disekitar sudah memulai aktifitas mereka.  ada yang menangkap ikan dg jala, ada yang memindahkan bibit-bibit padi, ada yang menjemur sesuatu, dan lain-lain. antara lain inilah kegiatan pagi masyarakat di Ds. Sei rukam II, Kec Pugaan, Tabalong Kal-Sel.

Sabtu, 24 Agustus 2013

Pinang Runway

 Nikon D3100 // FL 55mm // F Number 7.1 // SS - 1/2000/s

Jatuh...naik lagi...jatuh lagi...naik lagi sampai dapat.
Yes, akhirnya dapet juga... 


Kira-kira yang masih bertahan di pohon pinang itu
mampu nggak ya manjat sendiri sampai ke atas...


Sebuah moment ketika "pantul" ini berjuang untuk meraih hadiah yang telah disiapkan oleh panitia pada perayaan hari kemerdekaan RI di Kecamatan Pugaan.

Sabtu, 17 Agustus 2013

Candid

Foto Taken 17/8/2013

Beliau berdua menolak ketika saya mencoba mengambil foto mereka, akhirnya saya ambil dengan cara candid dan dapatlah foto ini. foto ini diambil ketika ada acara perkawinan dekat rumah, beliau berdua mendapat tugas untuk memberikan bungkusan lauk dan nasi untuk para undangan wanita yang sebelumnya telah membawa "carana" atau semacam toples atau mangkuk yang berisi beras. berasnya diambil kemudian diganti dengan lauk dan nasi, lazim disebut "barakat".

Rabu, 14 Agustus 2013

Masak Buat Haulan

Focal Length 40mm  F/7.1 Exposure Time 1/800s

Masak menggunakan kawah(wajan besar) ini biasanya untuk mengadakan acara besar untuk makan para undangan yang jumlahnya cukup besar. semacam ada unsur cerita yang tersirat pada foto ini, cukup memilik power of image menurut saya.

Telur Siput (Kalambuai Kuning)

Focal Length 55mm F/6.3  Exposure Time 1/60s

Siput kuning merupakan bintang yang dianggap sebagai hama oleh petani di daerah sini pada umumnya. karena selain merusak tanaman padi, juga cangkangnya yang rapuh membuat binatang ini begitu berbahaya di dalam air karena jika tidak hati-hati dan terinjak cangkang yang pecah kulit/telapak kaki anda ankan robek oelh tajamnya pecahan cangkang siput ini.

Ngambek

 Foto Taken 13/8/2013 Focal Length 55mm F/5.6 Exposure Time 1/500s

Cara agar anak tidak rewel atau untuk menghentikan anak yang sedang rewel sangat mudah sekali, contohnya dengan menuruti apa yang anak mau, walaupun demikian dibalik permintaannya yang kita usahakan untuk dipenuhi kita sebagai orangtua harus tetap menelipkan unsur-unsur pendidikan. semisal memberi coklat dengan menceritakan padanya jika cokelat bisa menyebabkan sakit gigi, jika terlalu bnyak bisa berakibat flu. dan jangan pernah lupa untuk mengajarkan padanya untuk menggosok gigi setelah makan cokelat tersebut.

Mati

Faoto Taken 13/8/2013 Focal Length 22mm  F/4 Exposure Time 1/500s

Ikan-ikan ini mati mungkin karena berada dalam kurungan yang sempit sementara jumlah mereka begitu banyak, ditambah lagi dengan kurangnya air yang sangat mereka butuhkan

Bakti Padamu Ayah


Foto Taken 8/8/2013 Focal Length 26mm F/4.2 Exposure Time 1/500s

Berbakti pada orang tidak hanya bisa dilakukan saat orangtua masih hidup. tetapi juga bisa dilakukan setelah mereka meninggal.

Petani "Manyusuk Tampakan"


Foto Taken 13/8/2013 Focal Length 42mm F/5.3 Exposure Time 1/500s

"Manyusuk Tampakan" atau memisah bibit padi yang sudah berhasil tumbuh dalam kelompok yang besar pasca penaburan padi(yang baru bertunas) hingga tumbuh seperti ini. setelah proses ini dimana padi ini dipisah menjadi kelompok kecil, padi padi ini akan kembali diletakkan kedalam air (tidak sampai tenggelam seluruhnya) dengan tujuan agarpadi-padi ini lebih cepat tinggi baru kemudian ditanam hingga akhirnya berbuah dan siap untuk dipanen.

Halili

Foto Taken 8/8/2013 Exposure Time 1/5s F/25 Focal Length 32mm
Malam malam pas melihat ada "alili" (kembang api) sisa. mumpung mood langsung ambil kursi plastik+kotak buat naruh kamera (belum ada tripod), nyalakan, suruh adik mainkan dan jepreeet.  

SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1434 H. MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN

Rabu, 07 Agustus 2013

Jumat, 02 Agustus 2013

Ramadhan Beauty Hijab

Nikon D3100 with Tamron Lens 70-300mm Focal length 120mm F number/4.2 Exposur Time 1/500s